Sunday, September 18, 2016

Di Bawah Alam Sadar : Edisi Bioskop Part II

Halooo semuaa...
Apa kabar :)

Post kali ini akan membahas mengenai hal-hal yang biasa dilakukan ketika di bioskop  (lagi). Hehehee...

Saat atau setelah menonton film biasanya kita teringat satu-dua kata yang menjadi ikon dari film tersebut. Contonya seperti "May the force be with you" yang berasal dari film Star Wars. Tidak hanya kata-kata, namun juga dapat berupa suatu adegan, gaya, ataupun kebiasaan yang sering dilakukan oleh tokoh yang kita ingat...

Terkadang kebiasaan untuk "menirukan" hal-hal tersebut menjadi lucu bagi sebagian orang. Terutama jika hal tersebut dilakukan oleh anak kecil. Jadi gemes sendiri lihatnya. Tapi jangan salah loh, orang dewasa terkadang juga suka ikut menirukan adegan-adegan yang ada ahhaha...

Beberapa filmnya, yaitu:
Star Wars



Sebenarnya tadi sudah disebutkan diatas. Tapi bagi para penggemar sejati Star Wars pasti lebih tahu banyak quote-quote dari film ini yang seringkali digunakan. Terutama ketika berbicara dengan para penggemar film ini yang lainnya.

Jurassic Park

Di film ini setelah selesai banyak banget anak kecil dan orang dewasa juga yang ikut menirukan gaya T-rex. Maksud gayanya itu adalah gerakan tangan T-Rex nya sambil bersuara "Grawrrr..." ehehhe...

Terminator

Film ini sangat identik dengan sebuah jari "jempol" di saat adegan terakhir terminator tersebut akan tenggelam dan berkata "I'll be back!" (ps: bukan lagu 2 PM yang korea, yaa ahaha)

The Lord of The Rings

Siapa sih yang kepikiran dulu mau punya juga cincin seperti yang ada di film tersebut sambil bergumam "My precious..." *creepy voice

Titanic

Sudahlah, sudah. Semua orang pastinya setidaknya pernah menonton film ini satu kali dalam hidupnya dan melakukan adegan yang ada di depan kapal. Berduaan. Sore-sore. Diterpa angin semeriwing-semeriwing aw aw aw... "I'm flying, Jack"

The Matrix

Ketika suatu adegan di slow motion pastinya salah satu adegan yang diingat adalah tembak-tembakannya di film ini karena memang kerennn...

300

Meskipun sampai sekarang masih gak rela ending filmnya seperti itu. Film ini sangat berkesan bagi gue pribadi. Yang lucunya ada banyak sekali meme dari film ini sedari gue SD kayaknya yang saat adegan "This is SPARTAAA!!!" Bahkan gue dulu mengira bahwa judulnya itu Sparta ahahha..

Pete's Dragon

Ini merupakan film yang masihh tergolong sangatt baru ada di peredaran. Tokoh utama film ini, Pete, seringkali melolong seperti serigala "Aauuuu...". Alhasil ketika saat nonton sampai setelah selesai ada anak kecil yang ikutan melolong di dalam bioskop!




Yapp, cukup sekian dulu post kali ini...
Mungkin masih banyak adegan-adegan lain yang fenomenal yang belum disebutkan dan tidak mungkin semuanya juga disebutkan...
Kalau kalian sendiri, paling suka adegan film yang mana???
Boleh di share di komen di bawah :)
See ya!
GBU  (ˆ▽ˆ)❤

Di Bawah Alam Sadar : Edisi Bioskop Part II

Halooo semuaa...
Apa kabar :)

Post kali ini akan membahas mengenai hal-hal yang biasa dilakukan ketika di bioskop  (lagi). Hehehee...

Saat atau setelah menonton film biasanya kita teringat satu-dua kata yang menjadi ikon dari film tersebut. Contonya seperti "May the force be with you" yang berasal dari film Star Wars. Tidak hanya kata-kata, namun juga dapat berupa suatu adegan, gaya, ataupun kebiasaan yang sering dilakukan oleh tokoh yang kita ingat...

Terkadang kebiasaan untuk "menirukan" hal-hal tersebut menjadi lucu bagi sebagian orang. Terutama jika hal tersebut dilakukan oleh anak kecil. Jadi gemes sendiri lihatnya. Tapi jangan salah loh, orang dewasa terkadang juga suka ikut menirukan adegan-adegan yang ada ahhaha...

Beberapa filmnya, yaitu:
Star Wars



Sebenarnya tadi sudah disebutkan diatas. Tapi bagi para penggemar sejati Star Wars pasti lebih tahu banyak quote-quote dari film ini yang seringkali digunakan. Terutama ketika berbicara dengan para penggemar film ini yang lainnya.

Jurassic Park
Di film ini setelah selesai banyak banget anak kecil dan orang dewasa juga yang ikut menirukan gaya T-rex. Maksud gayanya itu adalah gerakan tangan T-Rex nya sambil bersuara "Grawrrr..." ehehhe...

Terminator

Film ini sangat identik dengan sebuah jari "jempol" di saat adegan terakhir terminator tersebut akan tenggelam dan berkata "I'll be back!" (ps: bukan lagu 2 PM yang korea, yaa ahaha)

The Lord of The Rings
Siapa sih yang kepikiran dulu mau punya juga cincin seperti yang ada di film tersebut sambil bergumam "My precious..." *creepy voice

Titanic

Sudahlah, sudah. Semua orang pastinya setidaknya pernah menonton film ini satu kali dalam hidupnya dan melakukan adegan yang ada di depan kapal. Berduaan. Sore-sore. Diterpa angin semeriwing-semeriwing aw aw aw... "I'm flying, Jack"

The Matrix

Ketika suatu adegan di slow motion pastinya salah satu adegan yang diingat adalah tembak-tembakannya di film ini karena memang kerennn...

300

Meskipun sampai sekarang masih gak rela ending filmnya seperti itu. Film ini sangat berkesan bagi gue pribadi. Yang lucunya ada banyak sekali meme dari film ini sedari gue SD kayaknya yang saat adegan "This is SPARTAAA!!!" Bahkan gue dulu mengira bahwa judulnya itu Sparta ahahha..

Pete's Dragon

Ini merupakan film yang masihh tergolong sangatt baru ada di peredaran. Tokoh utama film ini, Pete, seringkali melolong seperti serigala "Aauuuu...". Alhasil ketika saat nonton sampai setelah selesai ada anak kecil yang ikutan melolong di dalam bioskop!




Yapp, cukup sekian dulu post kali ini...
Mungkin masih banyak adegan-adegan lain yang fenomenal yang belum disebutkan dan tidak mungkin semuanya juga disebutkan...
Kalau kalian sendiri, paling suka adegan film yang mana???
Boleh di share di komen di bawah :)
See ya!
GBU  (ˆ▽ˆ)❤

Sunday, September 11, 2016

Tips: All You Can Eat :9


Haloo semua...
Apa kabar???

Post kali ini akan membahas mengenai makann-makannn :D
Setiap orang pasti suka sama yang namanya all you can eat. Apalagi kalau buffet dan kita bisa bebas pilih apa yang kita suka dan mau kita makan sepuasnya

Untuk memaksimalkan "makan" kita sebenarnya ada beberapa tips yang mungkin bisa membantu dan berasal dari pengalaman sendiri maupun orang lain.


Makanan Hangat

Pernah gak sehabis makan all you can eat perut kalian terasa sakit?
Sebelum makan all you can eat, biasanya ada orang yang tidak makan sama sekali seharian. Ketika makan, mereka langsung makan makanan yang berat. Nah, disinilah salah satu faktor sakit perut tersebut.

Saat perut kita kosong dan kita langsung mengisinya dengan makanan berat, pencernaan kita akan "kaget". Maka, sebaiknya kita mengisinya terlebih dahulu dengan makanan yang hangat dan ringan sebelum makan makananan lainnya. Contohnya seperti sup dan bubur. Tips ini sudah gueu buktikan sendiri dan berhasil. (dikutip dari drama Let's Eat Season 1)

Baju yang Nyaman

Memakai baju yang fancy pastinya dilakukan oleh sebagian besar perempuan. Terlebih jika all you can eat nya di tempat yang mewah. Tapi, jangan sampai baju yang kita kenakan menghambat kita untuk bisa makan dengan enak dan nyaman.

Menggunakan baju yang nyaman sangatlah penting ketika makan. Karena setelah makan pastinya badan kita lebih "gempal" terutama di bagian perut. Jika kita menggunakan baju yang slim fit atau bahkan korset (bagi kaum wanita) pastinya akan menjadi tertekan dan menyebabkan kita menjadi tidak nyaman. ( pengalaman teman)

Investigasi Makanan

Ada berbagai macam makanan yang disajikan ketika buffet. Lebih baik sebelum mengambil makanan kita melihat secara keseluruhan makanan yang disajikan. Hal ini dilakukan supaya kita tidak menyesal kalau sampai ada makanan "enak" atau yang kita inginkan yang kita tidak dapat makan. Karena sudah kenyang dengan makanan lainnya.

Selain itu, tentunya kita tidak mungkin tahu semua jenis makanan yang ada di buffet tersebut. Jangan ragu untuk bertanya kepada pelayan mengenai info makanan tersebut. Supaya kita tidak salah pilih. (pengalaman pribadi)

Porsi Mini

Jika kita tidak tahu mau mengambil makanan yang mana atau ingin mencicipi semuanya???

Lebih baik pada awal ktia makan hanya mengambil sedikit-sedikit dari menu yang disajikan. Dengan demikian, kita pun bisa mencoba lebih banyak makanan yang ada. Ketika kita sudah merasa cukup dan tahu makanan mana yang kita suka. Barulah kita mengambil porsi makanan tersebut lebih banyak(pengalaman pribadi)


Pelan-Pelan

Makanlah dengan pelan-pelan dan stabil. Sedikit tapi pasti!
Banyak orang yang makan dengan cepat supaya bisa mengambil porsi makanan lebih variatif dan banyak. Namun, sebenarnya hal seperti ini cukup berbahaya. Kita bisa saja tersedak. Selain itu, perut kita juga menjadi cepat kembung alias begah karena perut kita tidak siap. Kalau perut sudah sakit, selera makan pun bisa berkurang. (pengalaman pribadi)



Oke...
Sekian dulu post kali ini :)
Semoga bisa membantu ketika makan buffet nanti di luar sana...
See you di post selanjutnyaaa!!!
GBU (ˆ▽ˆ)❤





"Don't eat until you're full, eat until you're tired!"
- Hawaiian saying -




Sunday, September 4, 2016

Cerita Saat Hujan : Edisi Ojek


Haii semuaa...
Apa kabar???

Di musim yang semakin gak menentu ini hujan juga turun terkadang tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu. Kisah-kisah dibalik hujan pun semakin bertambah. Kalau yang post sebelumnya edisi busway kali ini akan membahas sedikit pengalaman dengan ojek...

Sebenarnya cerita kali ini bisa juga dialami oleh pengendara kendaraan bermotor lainnya. Tapi karena gak punya kendaraan pribadi, pastinya ngojek atau nebeng temen (anak kos gamau rugi ehhehe) :P

Ketika hujan turun ke bumi. Sebagai pengendara motor yang baik dan siap selalu pasti membawa yang namanya jas hujan. Terutama kalau dia adalah seorang ojek online. Wajib. Kudu. Harus. Mesti. Hukumnya!


Dari Batman hingga Kostum Biasa

Jas hujan sendiri sebenarnya ada dua jenis, yaitu Batman a.k.a kelelawar dan yang satu set atasan dan bawahan. Mirip baju dan celana. Kalau mau lebih gak ribet menurut gue pribadi yang atasan dan bawahan. Kalau yang kelelawar gimana gitu. Terbang-terbang gitu sisi kanan-kirinya.

Pas dulu pesan ojek online, cuaca sudah mulai turun hujan rintik-rintik. Si abangnya bilang kalau dia cuma ada jas hujan satu yang kelelawar. Oke. Gue pikir karena tujuannya dekat dan masih cuma rintik-rintik gapapa. Harus strong! 

Ternyata eh ternyata. Lama-lama hujannya makin besar dan otomatis mulai basah kuyup. Gue pun menyusup ke dalam jas hujan si abang (udah bilang dulu pastinya). Tapi pinggang ke bawah fix basah kuyup. Di balik jas itu pun pengap dan gak tenang rasanya. Karean gak bisa melihat kondisi jalan. Kalau salah jalan? Dibawa entah kemana? Bahkan diculik? Gimana? Was-was deh pokoknya :(

Disisi Lain...
Di suatu pagi yang cerah, gue memesan ojek untuk pergi ke tempat yang cukup jauh. Sekitar 45-60 menit waktu tempuhnya. Tapi sinar mentari pagi menyambut dengan indahnya. Seakan-akan memberkati pagi ini untuk memulai aktivitas kembali.

Baru sekitar 5 menit di jalan. Tiba-tiba mendung! Terus kok ngerasa ada tetesan di helm, ya? Dan ternyata hujan saudara-saudara. Alhasil kita (re: gue dan si abang ojek) meneduh di bawah pohon yang cukup rindang *untung gak kesamber. amit-amit* dan menggunakan jas tempur melawan hujan. Untungnya si abang punya yang model atasan dan bawahan.

Singkat cerita, hujan ternyata turun semakin besar. Dari daerah benhill ke daerah tanah abang tiba-tiba hujan berhenti. Bener-bener berhenti. Kan kurang asem. Orang-orang pada bingung lihat kita pakai jas hujan karena di sana p.a.n.a.s.

Tapi...
Gak berapa lama kemudian. HUJAN
Sipdah ini hujan kayaknya ngikutin kita. Ada selintas pikiran untuk membuka jas hujan. Tapi karena takut hujan lagi kita pun tetap memakainya. Benar saja! Sepanjang perjalanan dilalui dengan hujan, panas, hujan, panas, begituuu teruss sampai akhirnya di tujuan  akhir daerah Sunter. Hujannya juga bukan sekedar hujan biasa. Tapi yang bener-bener gede dan kilat dimana-mana. 

Sampai di Sunter. Panas terik. Terang benderang. Panas banget pake jas hujan dari basah sampai sudah kering. Karena kita sempet nyasar. Kita memanfaatkan waktu untuk membuka jas hujan karena sudah pengap dan tujuan akhir ternyata sudah dekat. Tinggal lurus saja. Dengan riang gembira kita pun melanjutkan perjalanan ini.

Selang mungkin cuma 2 menit kali. Gak sampai 5 menit. Ternyata hujan lagi. Gue udah speecless sama kondisi ini dan si abangnya juga. Kita baru aja lepas itu jas hujan. Akhirnya pun pakai lagi dengan letih lelah dan lunglai -.-

Pada akhirnya, kita sampai tujuan dengan selamat dan kondisi celana gue basah. Entah kenapa ini gue juga bingung padahal udah pakai celana jas hujannya. Hujan pun berlangsung kurang lebih satu jam dari saat itu diiringi dengan genderang-genderang perang dibalik awan :)



Oke...
Sekian dulu post kali ini :)
Gimana ada yang pernah ngalamin hal yang sama baru-baru ini?
See, ya di post selanjutnya...
GBU (ˆ▽ˆ)❤





“Do not be angry with the rain; it simply does not know how to fall upwards.”